'

Instal KakaoTalk di PC

KakaoTalk merupakan aplikasi chatting yang dibuat untuk perangkat mobile, seperti ponsel-ponsel pintar zaman sekarang seperti Android, iPhone, BlackBerry dan Windows Phone.


dengan berbagai fitur utama seperti : Chatting dan bisa ngobrol langsung dengan sesama teman, group chatting, group obrolan (Group Call), gonta-ganti theme, emoticon-emoticon yang imut dan lucu, maen games bareng, berteman dengan artis dan seleb (Plus Friend)
    selama ini kita hanya mencoba aplikasi ini melalui HP. Kini, KakaoTalk for PC sudah resmi dan tersedia untuk di download. Versi pertama software chat ini seperti yang saya coba pada laptop adalah KakaoTalk versi V1.0.1.289. 
    KakaoTalk
    kakaotalk.co.id

    Sebelumnya DOWNLOAD KakaoTalk V1.0.1.289, ukuran file installernya sebesar + 9 Mb. Software ini bisa di instal pada perangkat komputer atau laptop dengan sistem operasi Windows XP dan Windows 8 (Windows Vista dan Windows 7 belum tahu bisa atau tidak, karena cuma di test di Windows XP dan Windows 8, logikanya bisa).
    Untuk versi MAC belum tersedia. Sementara, yang pake MAC OS, cukup chat via ponsel dulu. 

    Cara Instal KakaoTalk Untuk PC. Setelah file installer KakaoTalk for PC Windows di buka, silahkan pilih bahasa, kemudian klik “OK”. 


    KakaoTalk

    Berikutnya klik “Next” untuk melakukan proses pemasangan software ini pada komputer atau laptop. 
     KakaoTalk
     
    Berikutnya akan tampil syarat dan persetujuan penggunaan KakaoTalk for PC. Centang kolom kecil “I agree…..” kemudian klik “Next”. Berikutnya silahkan tentukan lokasi penempatan pemasangan software ini. Langsung saja klik “Install” untuk melanjutkan proses pemasangan. 
      

    nukurinx.com

    nukurinx.com

    nukurinx.com

    Centang kolom kecil “Run KakaoTalk  ” dan klik “Finish” Instal KakaoTalk untuk PC selesai Dan inilah penampakan KakaoTalk for PC Windows. 

    nukurinx.com

    Tampilan KakaoTalk untuk PC 

    nukurinx.com


    Dan ini versi softwarenya. 


    nukurinx.com


    selanjutnya adalah mendaftarkan dan memverifikasi akun KakaoTalk supaya bisa di jalankan melalui PC atau laptop. Silahkan gunakan akun KakaoTalk kita untuk Log in. 

    Jika saat Log in mengalami kendala seperti gambar dibawah, update atau perbaharui terlebih dahulu KakaoTalk yang ada di ponsel dengan versi terbaru. Barulah kita bisa Log in. 
     
    nukurinx.com

    Jika Log in berhasil, tampilan KakaoTalk for PC seperti gambar di bawah. Lakukan proses pendaftaran PC dengan mengklik tombol “Register my PC”.

    nukurinx.com

    Berikutnya software ini akan mengirimkan kode konfirmasi ke akun KakaoTalk di ponsel kita. Mengirimkan 

    nukurinx.com

    Jika koneksi internet di PC dalam keadaan bugar, dalam hitungan detik kode konfirmasi akan di terima pada ponsel kita seperti gambar di bawah

    nukurinx.com

    Akan terbuka pesan melalui aplikasi KakaoTalk di HP seperti gambar dibawah. Silahkan klik “Registrasikan PC”. Masih di melalui HP, kita akan di minta untuk mensinkronkan nama teman/kontak terlebih dahulu. Lanjutkan dengan menyentuh tombol “Sinkronisasikan nama teman dan Registrasikan”. Berikutnya akan tampil jendela persetujuan untuk proses sinkronisasi ini, sentuh saja tombol “Setuju” dan proses sinkronisasi akan berjalan. 

    nukurinx.com
    nukurinx.com


    nukurinx.com

    nukurinx.com


    Setelah proses sinkronisasi selesai, barulah kode verifikasi akan diberikan seperti gambar di bawah ini. 
    nukurinx.com
    Setelah mendapat kode verifikasi seperti gambar diatas, kembali ke laptop (kata Mr Tukul :-) ). Masukkan kode verifikasi tersebut dan klik tombol “Confirm”. 

    nukurinx.com

    Proses pendaftaran akun KakaoTalk melalui PC selesai dengan di tandai pesan yang dikirim ke HP seperti gambar di bawah.
     
    nukurinx.com

    Selesai Langsung test fitur chatting, berfungsi dengan semestinya. Dan inilah penampakan KakaoTalk for PC dengan Emoticons-nya.


    Screenshoot chatting KakaoTalk dari PC ke Mobile baru sempat diambil siang ini. Dan inilah penampakannya. 




    Fitur KakaoTalk For PC. Untuk diketahui, fitur-fitur KakaoTalk untuk PC Windows ini masih minim dan dibatasi. Tidak ada yang terlalu wah, tidak seperti versi mobile-nya. Lalu apa saja kelebihan KakaoTalk versi PC bila dibandingkan dengan versi mobile?. Pastinya lebih nyaman buat chattingan, ngetik lebih cepat karena menggunakan keyboard PC atau laptop. Menurut saya cuma itu. Selebihnya banyak minusnya :
    • (Seperti kebanyakan aplikasi chatting lainnya, kecuali Yahoo Messenger, KakaoTalk versi PC tidak bisa daftar dan buat akun langsung via PC. Harus konfirmasi terlebih dahulu melalui akun yang terdaftar atau yang telah dibuat via ponsel. Seperti keterangan dari website resminya, KakaoTalk untuk PC hanya bisa di gunakan untuk pengguna ponsel terdaftar yang tujuannya hanya untuk memberikan rasa nyaman saja. Mungkin ada yang bertanya. Bisakah menjalankan atau menggunakan KakaoTalk via PC tapi tidak mempunyai HP yang ada KakaoTalk -nya?. Sebenarnya bisa saja kita menjalankan KakaoTalk dan chatting melalui PC, komputer atau laptop. Caranya?. Umpama kita belum mempunyai akunKakaoTalk  , dan sedihnya kita tidak punya HP yang bisa di pasang KakaoTalk dan ingin bernarsis ria ala KakaoTalk . Solusinya, pinjam dulu HP teman yang bisa menjalankan aplikasi ini (Jangan pinjam yang tidak bisa internetan ya :-) ). Setelah mendapat pinjaman, hapus dan instal baru aplikasi KakaoTalk di HP teman. (Ini mutlak dilakukan untuk pendaftaran akun dengan no HP baru. Sebelum di hapus, ada baiknya backup atau simpan terlebih dahulu file installer KakaoTalk di HP teman tersebut dengan menggunakan aplikasi semacam AppInstaller. Kemudian, daftarkan no HP kita plus email untuk mendapatkan ID KakaoTalk . Setelah mempunyai akun, jangan lupa untuk mencatat ID, email dan password yang baru dibuat. Kemudian masih melalui HP teman tadi, log in dan gunakan akun tersebut sekaligus lakukan pendaftaran terlebih dahulu untuk mengaktifkan KakaoTalk versi PC seperti penjelasan proses registrasi KakaoTalk untuk PC di atas. Nah, setelah proses registrasi KakaoTalk untuk PC selesai, silahkan balikin HP ke teman, jangan di jual :-) . Terakhir, HP teman yang kita pinjam tadi harus di hapus dan instal lagi aplikasi KakaoTalk -nya, kemudian suruh daftar lagi dengan no HP (akun) KakaoTalk -nya dia. Settingan, data, kontak dan teman-temannya tidak akan terhapus, akan kembali seperti semula. Dengan cara berliku ini, kita telah mendapatkan ID KakaoTalk dan bisa menggunakannya melalui KakaoTalk di PC atau laptop :-) 
    • Minus lainnya adalah tidak tersedianya fitur untuk memakai emoticons berbayar, fitur Plus Friend, fitur Plus Friend messages dan fitur Friend recommendations. 
    • Tidak bisa menggunakan fitur Free Call. 
    • Tidak bisa menambahkan teman. Solusi bagi yang tidak mempunyai ponsel dengan App KakaoTalk ?. Pinjem HP temen dalam sehari :-) . Melalui akun KakaoTalk kita, cari dan tambahkan banyak teman. Otomatis nama-nama teman yang sudah ditambahkan akan ter-list pada KakaoTalk di PC (harus di sinkorinisasi).
    • Hanya bisa pasrah, menunggu teman yang menambahkan kita ke daftar mereka. Atau setelah mendapat pesan (invite) dari mereka, baru kita bisa tambahkan ke daftar teman. 
    • Status tidak realtime, selang 5 sampai 10 menit status terbaru teman baru bisa terlihat via PC. 
    • Saat ini KakaoTalk untuk PC tidak memungkinkan kita untuk mengirim file, klip video maupun suara. Kecuali foto atau gambar dengan format JPG, JPEG, BMP dan PNG. Itupun tidak lebih dari 9 MB.  
    Ya lebih banyak minusnya, sepertinya pengembang maksa dan kejar tayang buat nyaingin aplikasi tetangga, yang penting ada versi buat PC-nya, gitu kali ya :-) . Mudah-mudahan update selanjutnya fitur KakaoTalk for PC bisa lebih mendekati versi mobile-nya.
    Source : jeripurba.com

    0 Response to "Instal KakaoTalk di PC"

    Post a Comment

    Silakan berkomentar sesuai dengan topik pada postingan ini. Jangan menyisipkan link aktif pada komentar dan jangan sampai komentar Anda masuk komentar SPAM.

    Jangan salahkan Saya bila komentar Anda dihapus !